oleh

Satukan Tekad Kemenangan semua Tim yang tergabung di Sepadan Nian

Coganews.co.id | Muratara – Waktu semakin singkat dengan rentan waktu Satu bulan, Pesta Demokrasi Pemilihan Kepala Daerah(Pilkada) tahun 2020 di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) kini menjadi fokus utama para kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Musi Rawas Utara(Muratara), untuk merawat kekompakan Tim Sepadan Nian terus gencar gelar konsolidasi Tim semua jajaran Minggu, (8/9/2020).

Konsolidasi di pimpin langsung oleh Fauzi H.Amro yang merupakan DPR RI dari Fraksi Nasdem, di hadiri langsung oleh Calon Bupati dan Wakil Bupati H.Devi Suhartoni dan H.A.Inayatullah.

Di hadiri juga dari partai-partai pengusung, tim SAFA, dari tim keluarga, ketua tim pemenangan, perwakilan tim sayap, perwakilan tim Srikandi, Laskar Santri, Tim Sedulur, Korcam, kordes dan lain sebagainya.

Fauzi H.Amro mengatakan bahwa, konsolidasi tersebut bertujuan untuk menyamakan persepsi menuju kemenangan pada kontestasi pilkada 2020.

“Hari ini (8/11) kita sengaja mengadakan konsolidasi, konsolidasi parpol, tim pemenangan, tim sayap dan lain sebagainya, guna menyamakan persepsi menuju kemenangan, tanggal 9 Desember 2020 nanti.”

“Kita sudah membaca hasil survey terakhir dan insha allah alhamdulillah kemenangan kita berjarak 4-6% kita akan pastikan itu,” kata Fauzi H.Amro.

Kita juga memotivasi tim bahwa segala sesuatu untuk menuju kemenangan itu akan kita kuatkan, sehingga penyamaan frekuensi dan persepsi semua tim-tim HDS-Tullah agar satu langkah, satu gerak mencoblos Nomor 1
ungkapnya.

“Yang Mana basis yang harus kita rawat dan yang mana basis yang perlu kita konsolidasi lagi, Kita berpesan ke tim untuk tetap menjaga solidaritas, soliditas dan solitagrafi. Jangan menyebarkan berita hoax, selanjutnya kami berpesan kepada tim baik korcam, kordes, kordus untuk menjaga basis masing-masing,” pesan fauzi.

Lanjut Fauzi Insya Allah perubahan itu akan terjadi setelah 9 Desember nanti, kalau di amerika ada pemimpin baru maka di Muratara akan ada Bupati Baru.

“Apa yang di khawatirkan kawan-kawan mari kita samakan persepsi, gerak langkah, strategi kini sama, baik tim kabupaten, kecamatan, desa maupun dusun, dengan survey yang sudah ada, dengan keyakinan dan dengan usaha dan do’a insha allah kita akan memenangkan pertarungan ini,” tutupnya.

Ditempat sama Sulaiman Koordinator Kecamatan Ulu Rawas saat di wawancarai coganews.co.id selepas mengikuti konsolidasi menyampaikan,

“hari ini kami mengikuti konsolidasi, alhamdulillah di berikan motivasi dan trik-trik di lapangan, dan kami yakin insya Allah kemenangan di depan mata, 9 Desember Ahir perjuangan optimis menang dan kami percaya beliau akan membawa perubahan untuk Muratara, termasuk di Muara kulam Ulu Rawas,” Ungkapnya. (A2N)