Kumpulan Batak Satahi Saoloan Meriahkan HUT Muba ke-68 dalam Muba Expo

SEKAYU, MUBA – Kumpulan Batak Satahi Saoloan (Serasen Sekate) dengan penuh antusias turut memeriahkan Muba Expo dalam rangka HUT Muba ke-68 yang berlangsung di Stabel Berkuda Sekayu, Rabu (13/10/2024) malam.

Di bawah pimpinan Yans Joni Wanto Hutagalung, Kumpulan Batak Satahi Saoloan tampil dengan tarian khas yang diiringi O Tene boto dan lagu Alusiau berhasil memukau para pengunjung Muba Expo.

Menurut Yans Joni Wanto Hutagalung, kegiatan tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena tema yang diangkat di Muba Expo 2024 adalah Bersinergi Membangun Muba Lebih Maju.

Harapan dan Tujuan

Yans Joni berharap bahwa kegiatan ini dapat menjalin kekompakan, kesatuan, dan persatuan antara pemerintah dan masyarakat Muba, khususnya Kumpulan Batak Satahi Saoloan, untuk bersama-sama membangun Kabupaten Muba menjadi lebih maju.

READ  Dongkrak ekonomi Bali dan Tunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia dapat pulih Pada Giat KTT G20

Ia juga menekankan pentingnya acara ini sebagai wadah untuk menyamakan persepsi dalam mendukung program-program yang akan dilaksanakan oleh Pemkab Muba.

“Terima kasih kepada Pak Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi beserta jajaran Pemkab Muba yang telah mengadakan berbagai kegiatan dalam Muba Expo. Semoga dengan adanya kegiatan ini, warga Musi Banyuasin semakin solid dan bersemangat dalam membangun daerah Kabupaten Muba,” pungkasnya.